Wednesday 26 January 2011

CARA BERISTIGHFAR


Ali as berkata kepada seseorang di hadapannya yang mengucapkan Astaghfirullah (aku memohon ampunan kepada Allah): Celakalah kamu, istighfar itu (tidak gampang) berada pada tingkat yang sangat tinggi. Istighfar adalah konsep yang mengandung enam makna: Pertama, penyesalan atas (perbuatanmu pada) masa lalu; kedua, bertekad untuk tidak mengulanginya selama-lamanya; ketiga, mengembalikan lagi hak makhluk seluruhnya sehingga kamu berjumpa dengan Allah dalam keadaan bersih dari tuntutan mereka; keempat, engkau penuhi (ganti) kewajiban-kewajiban yang pernah kaulalaikan; kelima usahakan agar daging yang telah tumbuh dari harta yang haram kamu hancurkan dengan kesedihan, sehingga kulit kamu menempel dengan tulangmu dan tumbuhkan sesudahnya daging yang baru (yang tumbuh dari harta yang halal); keenam, paksakan agar tubuhmu merasakan kepedihan mentaati Tuhan setelah merasakan manisnya kemaksiatan. Pada saat seperti itulah, kamu ucapkan "Astaghfirullah".( Nahjul Balaghah)

Pendidikan Anak

Bila anak hidup dalam kritikan,
Dia belajar menyalahkan

Bila anak hidup dimusuhi,
Dia belajar untuk melawan

Bila anak hidup dalam ejekan,
Dia akan menjadi pemalu

Bila anak hidup dalam toleransi,
Dia belajar menjadi sabar

Bila anak hidup diberi semangat,
Dia belajar punya harga diri

Bila anak hidup dengan pujian,
Dia belajar menghargai orang lain

Bila anak hidup dalam keadilan,
Dia belajar membela kebenaran

Bila anak hidup dengan kepastian,
Dia belajar memperoleh keberanian

Bila anak hidup dengan persetujuan,
Dia belajar menyukai diri

Bila anak hidup dalam penerimaan dan persahabatan,
Dia belajar mencintai sesama di dunia

Source : Ust. Ahmad Said Matondang